Rahidhas, Unwahas- Berkat kerjasama yang apik antara Dewan Racana Wahid Hasyim dan Reka Kerja MUSPANDEGA IX, Pramuka di pangkalan Universitas Wahid Hasyim telah selenggarakan pesta demokrasi (3-4/12).
Kegiatan yang berlangsung dua hari Sabtu dan Minggu ini, dibuka oleh jajaran Gugus Depan 03.071 yang diwakili oleh sekretaris Gudep 03.071 kak Achmad Maskuri, S.Pd.I. dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh anggota pramuka Racana Wahid Hasyim agar benar-benar menggunakan hak suara untuk menentukan kepemimpinan satu tahun kedepan. "Gunakanlah hak pilih dan dipilih sebaik-baiknya untuk menentukan kepengurusan Dewan Racana", tegasnya. Karena moment ini, jelas kak Maskuri, merupakan moment yang sangat penting dalam menentukan arah dan kebijakan program-program kerja Dewan Racana Wahid Hasyim satu tahun kedepan.
MUSPANDEGA IX merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan guna reorganisasi, atau pesta demokrasi pramuka di perguruan tinggi. Seperti organisasi pada umumnya, Gerakan Pramuka golongan Pandega ini menggunakan hak pilih dan dipilih untuk menduduki jabatan di kepengurusan Dewan Racana dan terus memperbaiki garis-garis besar program Kerja dan program kegiatan, yang nantinya akan di laksanakan oleh kepengurusan yang baru. "Menentukan GBPK harus benar-benar serius untuk satu tahun kedepan". tegas Ketua Dewan Racana putra yang telah didomisioner, kak M. Syafingul Umam. Jangan sampai tergesa-gesa, jelas kak Umam, perihal menetapkan suatu aturan yang akan menentukan nasib Racana Wahid Hasyim kedepan.
Beberapa hal fokus GBPK diantaranya, Bidang Keorganisasian, Administrasi, Kegiatan, Keuangan, dan Sarana Prasarana untuk majukembangya Pramuka di Unwahas. Selain itu, hal penting lainya adalah meningkatkan loyalitas dan menjaga solidaritas anggota lebih baik lagi yang selama ini berjalan sangat bagus. "Kekuatan kita terbentuk karena loyalitas dan solidaritas kita bersama", tutur Ketua Dewan terpilih kak M. Ricza Irhamni dalam sambutan perdananya.
MUSPANDEGA IX diikuti oleh seluruh anggota pramuka Racana Wahid Hasyim serta di dampingi oleh Gugus Depan dan kakak Alumni (JAWARA). Harapan kedepan adalah Racana Wahid Hasyim mampu menjalankan GBPK yang sudah di tetapkan dan ditambah empat fokus utama Gerakan Pramuka yang dikeluarkan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Indonesia, yaitu Re-Branding, Penataan Organisasi, Pramuka untuk Perubahan dan Jaringan Kerja.
Selanjutnya Seluruh Mabi dan Gugus Depan Kota Semarang 03.071-03.072 mengucapkan selamat atas terpilihnya Ketua Dewan Racana Baru Adek M. Ricza Irhamni dan Adek Nur Mazidatul M. semoga amanat yang diberikan mampu dijalankan dengan yang sebaik-baiknya. Amiin. (kgms)
Selanjutnya Seluruh Mabi dan Gugus Depan Kota Semarang 03.071-03.072 mengucapkan selamat atas terpilihnya Ketua Dewan Racana Baru Adek M. Ricza Irhamni dan Adek Nur Mazidatul M. semoga amanat yang diberikan mampu dijalankan dengan yang sebaik-baiknya. Amiin. (kgms)
0 komentar :
Post a Comment